Arsenal Minati Dua Tombak Madrid Sekaligus

Arsenal Minati Dua Tombak Madrid Sekaligus
Arsenal minati paket Gonzalo Higuain dan Karim Benzema. (c) AFP
Bola.net - Arsenal tampak serius berbenah demi musim depan. Bahkan mereka dilaporkan siap merogoh kocek dalam-dalam demi menampung dua penyerang yang siap dilepas Real Madrid.

The Telegraph menyebut jika Arsene Wenger tengah memantau serius situasi Gonzalo Higuain. Striker asal Argentina tersebut bahkan sudah menarik minat sang manajer The Gunners sebelum diboyong Madrid dari River Plate di tahun 2007 silam.

Demi mendapatkan El Pipa - julukan Higuain, Wenger siap merogoh kocek hingga 19 juta poundsterling. Itu artinya ia berani memecahkan rekor transfer klub saat membeli Andrei Arshavin dengan bandrol 15 juta poundsterling.

Selain Higuain, tandemnya di lini depan Los Blancos, Karim Benzema juga masuk pantauan. Striker timnas Prancis itu sendiri sudah lama dikagumi Wenger dan ia punya kaliber yang dibutuhkan The Gunners untuk memenuhi ambisi merebut titel musim depan. [initial]

Baca Juga:

 (tri/row)