Arsenal Mampu Penuhi Gaji Ozil dan Sanchez

Arsenal Mampu Penuhi Gaji Ozil dan Sanchez
Mesut Ozil (c) Arsenal FC
- Chief Executive , Ivan Gazidis memastikan kondisi keuangan tim saat ini lebih stabil. Hal ini akan memungkinkan The Gunners untuk memenuhi permintaan kenaikan gaji dari Mesut Ozil dan Alexis Sanchez.


Arsenal selama ini memang dikenal sangat berhati-hati dalam mengatur pengeluaran klub, termasuk dana transfer dan gaji pemain. Ini merupakan efek dari keputusan mereka meminjam uang dalam jumlah yang besar untuk membangun Stadion Emirates.


Namun, kondisi kini sudah berubah dimana keuangan The Gunners sudah stabil. "Kami punya reputasi yang bagus di beberapa musim terakhir untuk mempertahankan pemain kunci, mengembangkan pemain muda dan mendatangkan pemain baru," buka Gazidis.


"Kami mulai bersaing dalam hal pemberian gaji dengan beberapa klub lain yang berada di sekitar. Ada pertumbuhan terus-menerus untuk investasi gaji, tetapi juga untuk dana transfer."


"Saya tidak bisa masuk dalam diskusi tentang individu pemain. Tapi, secara keseluruhan kami mampu menarik bakat-bakat global. Alexis Sanchez dan Mesut Ozil adalah nama yang terkenal. Kami akan menerapkan penghargaan yang tinggi kepada para pemain," sambungnya.


Fans Arsenal saat ini memang sedang dinanti kecemasan ihwal masa depan kedua pemain bintang ini. Mereka bersedia bertahan lebih lama di London, namun kedua juga ingin mendapatkan gaji yang lebih besar. [initial]


 (soc/asa)