Arsenal Juga Pertimbangkan Nama Lukaku

Arsenal Juga Pertimbangkan Nama Lukaku
Romelu Lukaku. (c) AFP
Bola.net - Setelah dipastikan berpuasa gelar selama 8 tahun, Arsenal sudah mulai merancang pergerakan transfer mereka di musim panas mendatang.

Kabarnya sektor yang paling ingin dirombak Arsene Wenger adalah pos striker, dan kali ini giliran nama Romelu Lukaku yang dihubungkan dengan kemungkinan pindah ke Emirates Stadium.

Penyerang belia asal Belgia milik Chelsea itu kabarnya siap ditawar, Wenger tertarik setelah pemain 19 tahun itu matang di perasingan pada musim ini.

Namun kabarnya manajer West Bromwich Albion Steve Clarke akan menghalangi niat ini, musim depan ia meminta izin ke Chelsea untuk tetap meminjamkan Lukaku kepada mereka.

Sementara itu salah satu striker buruan Arsenal, David Villa malah mendapatkan sodoran kontrak baru dari Barcelona. Jika El Guaje menerimanya, maka hal itu akan menutup pintu kepindahan dari Nou Camp.[initial]


 (tri/lex)