Arsenal Juga Kejar Schmeichel?

Arsenal Juga Kejar Schmeichel?
Kasper Schmeichel. (c) afp
Bola.net - Salah satu klub besar Premier League, Arsenal dikabarkan turut masuk dalam perburuan kiper milik Leicester City, Kasper Schmeichel.

Kiper yang merupakan putra dari legenda Manchester United, Peter Schmeichel tersebut diburu oleh beberapa klub. Pasalnya, kontrak Kasper bakal berakhir musim panas ini.

Menurut media Denmark, BT, Arsenal kini gabung dengan AC Milan dan Southampton sebagai klub-klub yang mengincar jasa pemain berusia 27 tahun tersebut.

Walau Leicester hanyalah klub kecil dan penghuni kompetisi kasta kedua di Inggris, namun banyak klub yang mengincar jasa Kasper karena ia tampil konsisten dan bahkan bisa membawa timnya tersebut promosi ke Premier League musim depan. Bahkan, ia dinobatkan sebagai Kiper Divisi Championship Terbaik versi PFA musim ini. [initial]

 (sm/dim)