Arsenal Intip Diego Costa, Chelsea Latah

Arsenal Intip Diego Costa, Chelsea Latah
Diego Costa turut diintip Chelsea. (c) AFP
Bola.net - Setelah Arsenal mengirim mata-mata memantau Diego Costa, Chelsea dilaporkan ikut latah menaruh minat pada mesin gol Atletico Madrid tersebut.

Sebagaimana dilaporkan The Mirror, penyerang Brasil yang memilih 'membelot' ke Spanyol itu dipertimbangkan The Blues sebagai alternatif paling bagus. Apalagi karena harganya disebut lebih murah ketimbang target lainnya, Radamel Falcao milik AS Monaco.

Manajer Chelsea, Jose Mourinho memang tengah ngebet memburu striker mengingat para andalannya di lini depan begitu melempem. Dan penampilan garang Diego Costa bersama Los Rojiblancos di La Liga dan Liga Champions, sudah membuatnya turut kepincut.

Chelsea dilaporkan siap bergerak cepat pada Januari nanti demi menjegal laju sang tetangga, Arsenal yang juga menunjukkan keseriusan. Manajemen The Blues bahkan disebut siap merelakan Romelu Lukaku ke Vicente Calderon sebagai bagian dari kesepakatan.[initial]

 (tri/row)