Arsenal Ingin Ikat Kante Sebelum Euro 2016

Arsenal Ingin Ikat Kante Sebelum Euro 2016
(c) AFP
- dikabarkan sudah menggelar negosiasi dengan pemain Leicester City, N'Golo Kante.


Kante menjadi salah satu bintang terbaik Premier League musim ini, usai bergabung dari Caen dengan harga 5,6 juta poundsterling musim lalu.


Namanya lantas masuk dalam tim terbaik PFA tahun ini, dan penampilannya tengah menarik perhatian beberapa klub top Eropa.


Manchester United dan Chelsea kabarnya tertarik pada pemain Prancis, yang memiliki klausul pelepasan kontrak senilai 20 juta poundsterling, dan begitu pula dengan Arsenal.


Dan menurut laporan yang diturunkan oleh France Football, The Gunners punya kans besar untuk mendapatkan sang pemain, usai mereka menemui pihak Leicester belum lama ini.


Disebutkan bahwa Arsene Wenger ingin transfer Kante diresmikan sebelum Euro 2016, yang bakal dimulai pada 10 Juni mendatang. Arsenal sendiri diperkirakan bakal kehilangan Mathieu Flamini, Tomas Rosicky, dan Mikel Arteta, yang kontraknya bakal habis di akhir musim ini. [initial]



 (ff/rer)