Arsenal Ikut Kejar Moussa Dembele

Arsenal Ikut Kejar Moussa Dembele
Moussa Dembele (c) Mirror
- Arsenal dikabarkan masuk dalam perburuan untuk mendapatkan penyerang Fulham Moussa Dembele pada musim panas nanti.


Pemain 19 tahun tersebut mampu mencetak 17 gol dari 46 penampilan bersama Fulham musim lalu. Pada jendela transfer mendatang, Dembele disebut akan meninggalkan Craven Cottage dengan bebas transfer setelah menolak perpanjangan kontrak.


Banyak klub yang menaruh perhatian pada Dembele termasuk Juventus dan Borussia Dortmund. Manchester United dan Tottenham juga pernah dikaitkan dengannya.


Menurut laporan yang dilansir ESPN, Arsenal mulai ikut mengejar Dembele. Arsene Wenger ingin mempertajam lini depannya menyambut musim baru yang akan dimulai pada bulan Agustus mendatang.


The Gunners diketahui masih berupaya mendapatkan Jamie Vardy dari Leicester City. Mereka masih menunggu jawaban dari Vardy setelah menyatakan siap menebus klausul rilis pemain senilai 20 juta pounds. [initial]

 (espn/shd)