Arsenal Enggak Mau Rekrut Jean-Clair Todibo?

Arsenal Enggak Mau Rekrut Jean-Clair Todibo?
Bek OGC Nice, Jean Clair Todibo (c) Ligue 1 Official

Bola.net - Jean-Clair Todibo menunjukkan performa yang mengesankan bersama Nice. Eks gelandang The Gunners Emmanuel Petit berpendapat kalau Todibo akan bagus untuk mantan klubnya itu.

Arsenal kembali bersaing dalam perebutan gelar Premier League pada musim ini. The Gunners sekarang menghuni posisi keempat di klasemen sementara.

Penampilan Arsenal terlihat goyah belakangan ini. Mereka tidak pernah meraih kemenangan dalam tiga laga terakhirnya, termasuk dikalahkan West Ham dan Fulham.

Arsenal kabarnya ingin meningkatkan kekuatan skuadnya pada bursa transfer Januari 2024. The Gunners berencana mendatangkan pemain baru.

1 dari 3 halaman

Todibo Bermain Baik

Petit menilai Todibo sudah bermain sangat baik untuk Nice pada musim ini. Tidak mengherankan kalau Nice punya pertahanan terbaik sejauh ini di liga.

“Sama seperti Todibo, bek tengah Nice," ujar Petit kepada DAZN Bet.

"Nice memiliki pertahanan terbaik sejauh ini di liga, dan Todibo kini telah mencapai tim nasional, dia bermain di bek tengah dan dia bermain sangat baik."

2 dari 3 halaman

Todibo Menarik buat Arsenal

Arsenal sudah dikaitkan dengan beberapa pemain pada bursa transfer Januari 2024. Petit menilai Todibo bakal jadi pemain yang menarik untuk The Gunners.

“Dan saya pikir dia telah meningkat pesat dalam dua tahun terakhir," lanjutnya.

"Dan dengan Saliba, dan masa pinjamannya di Marseille, dia kembali dengan kuat, dan sekarang kita semua tahu bek seperti apa dia. Ini bisa menjadi sesuatu yang sangat menarik bagi Arsenal.”

Sumber: DAZN Bet