Arsenal Diklaim Kalahkan MU Dapatkan Erik Tobias Sandberg

Arsenal Diklaim Kalahkan MU Dapatkan Erik Tobias Sandberg
(c) AFP
- dikabarkan telah mencapai kesepakatan dengan wonderkid dari Norwegia Erik Tobias Sandberg.


Pemain 16 tahun tersebut dipercaya merupakan salah satu talenta besar yang telah menyita perhatian The Gunners sejak bulan Februari lalu ketika ia menjadi kapten timnas Norwegia U-16 lawan Inggris.


Bukan hanya Arsenal, Manchester United juga terkesan dengan penampilan Sandberg yang saat ini terikat kontrak dengan Lillestrom SK.




Menurut The Sun, Arsenal telah mencapai kata sepakat dengan Sandberg. Dengan demikian, United tak mungkin mendapatkannya pada musim panas ini.


Dalam laporan tersebut, Arsenal akan memberikan beasiswa pada pemain yang bisa bermain sebagai bek tengah tersebut. Ketika usianya menginjak 17 tahun, Arsenal akan memberikannya kontrak resmi sebagai pemain profesional.


Klub dari London tersebut memang sering kali mengincar bakat-bakat muda dari penjuru Eropa. Mendatangkan Sandberg dinilai akan menjadi investasi masa depan bagi klub. [initial]

 (sun/shd)