
Bola.net - Sebuah desakan diberikan Noel Whelan kepada Unai Emery. Ia meminta manajer Arsenal itu untuk menjual Granit Xhaka di musim dingin nanti.
Beberapa minggu terakhir, Xhaka mendapatkan banyak kecaman. Ini dikarenakan pemain Swiss itu kedapatan mengumpan fans Arsenal di pertandingan melawan Crystal palace.
Aksi sembrono Xhaka itu membuat fans Arsenal naik pitam. Banyak yang mendesak agar eks pemain Monchengladbach itu segera dijual di bulan Januari nanti.
Advertisement
Whelan juga mendukung agar Xhaka disingkirkan di bursa transfer terdekat. "Saya tidak terkejut jika Arsenal tengah mencari pengganti Xhaka saat ini," beber Whelan kepada Football Insider.
Baca komentar lengkap eks pemain Leeds United itu di bawah ini.
Tidak Terpuji
Whelan menilai bahwa mengumpat fans merupakan sebuah aksi yang sangat tidak terpuji sehingga Whelan menyarankan agar Xhaka segera dilepas.
"Saya berharap mereka segera mendapatkan penggantinya sehingga Xhaka bisa pergi di bulan Januari nanti. Namun saya rasa ia mungkin akan dipinjamkan dan saya tidak bisa melihat Arsenal mendapatkan kembali 35 juta pounds yang mereka keluarkan untuk sang pemain."
"Dia sangat memalukan dan saya tidak bersimpati sedikitpun akan dia. Apa yang ia lakukan kepada fans adalah sebuah aib dan itu menunjukkan bahwa dia sangat kekanak-kanakan."
Tidak Cukup Bagus
Whelan sendiri menilai Arsenal harus melepaskan Xhaka karena sang gelandang tidak pernah menunjukkan performa yang memuaskan di lini tengah mereka.
"Dia [Xhaka] harus disingkirkan bukan karena aksinya itu, tetapi karena ia bermain biasa saja sejak ia bergabung dengan tim ini. Performanya selalu inkonsisten dan ia sulit mendominasi pertandingan. Ia juga tidak memberikan perbedaan saat menghadapi tim besar."
"Arsenal sudah cukup bersama dengannya untuk jangka waktu yang lama. Saya sendiri sampai terkejut mereka tidak mendatangkan gelandang yang lebih baik di musim panas nanti." ia menandaskan.
Pindah Klub
Xhaka sendiri diberitakan saat ini sudah mulai ambil ancang-ancang untuk pindah klub di bulan Januari nanti.
Ia diberitakan akan pindah ke Italia untuk memperkuat AC Milan.
(Football Insider)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 November 2019 18:23
-
Liga Inggris 22 November 2019 17:44
Manchester United Diprediksi Cuma Bisa Raih Satu Poin Lawan Sheffield United
-
Liga Inggris 22 November 2019 16:40
Pierre-Emerick Aubameyang Tunda Negosiasi Kontrak di Arsenal
-
Liga Inggris 22 November 2019 08:47
-
Liga Inggris 22 November 2019 08:46
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:46
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:45
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 15:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:20
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:15
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...