Arsenal Dianggap Ambil Staff Leicester yang Salah

Arsenal Dianggap Ambil Staff Leicester yang Salah
Arsene Wenger (c) AFP
- Gary Lineker menganggap telah merekrut staff yang salah dari Leicester City.


Awal pekan ini, Ben Wrigglesworth, yang merupakan kepala tim pemandu bakat The Foxes, mengkonfirmasi bahwa ia akan bergabung dengan Arsenal.


Namun Lineker, yang memulai karirnya di Leicester, percaya bahwa asisten klub Steve Walsh, adalah sosok yang harusnya direkrut oleh tim asuhan Arsene Wenger.


"Saya suka bagaimana Arsenal merekrut pelatih yang salah. N'Kolo Gante, Riyad Mahrez, Jamie Vardy, empat setidaknya," tutur mantan striker Inggris menurut Goal International.


"Walsh adalah orang yang menemukan dan membeli mereka."


"Saya tahu ketika ia menemukan Mahrez, ia mengirimkan seseorang dan datang dengan tanda tangannya. Ia melakukan pekerjaan yang brilian dan memainkan peran kunci dalam sukses Leicester. Sebagai klub, amat penting untuk memiliki orang yang tepat jika Anda punya bujet kecil dibandingkan para tim raksasa." [initial]



 (gl/rer)