Arsenal Dekati PSG Demi Rabiot

Arsenal Dekati PSG Demi Rabiot
Adrien Rabiot. (c) afp
Bola.net - Arsenal disebut sudah mengadakan pembicaraan dengan pihak PSG untuk mendatangkan Adrien Rabiot ke Emirates Stadium.

Gelandang muda berbakat tersebut saat ini menjadi beberapa incaran klub Eropa lain. Sebab, ia sudah menolak tawaran kontrak dari manajemen PSG. Ia enggan bertahan di Parc des Princess karena jarang mendapat kesempatan bermain di skuat inti.

Sebelumnya, Milan sudah mengajukan tawaran pada PSG untuk pemain berusia 19 tahun tersebut. Namun tawaran itu ditolak Les Parisiens. Kini, seperti yang dilaporkan oleh Metro, giliran Arsenal yang berupaya menggaet Rabiot.

The Gunners sendiri kabarnya sudah cukup lama mengendus bakat Rabiot. Mereka juga sudah mengirimkan pemandu bakatnya untuk menyaksikan performa gelandang tersebut bersama Timnas U-21 Prancis dan juga saat dipinjamkan ke Toulouse pada tahun 2013 lalu. [initial]

 (mtr/dim)