
Bola.net - Klub Premier League, Arsenal diberitakan mulai intens mencari manajer baru. Tim asal London Utara itu diberitakan tengah mendekati Mikel Arteta untuk menjadi manajer baru mereka.
Sejak hari Jumat (29/11) kemarin, Arsenal tengah mencari manajer baru. Mereka resmi memecat Unai Emery setelah tim asal London Utara itu gagal meraih kemenangan di tujuh laga terakhir mereka.
Sejak kemarin, banyak rumor beredar terkait siapa manajer baru Arsenal. Sejumlah nama manajer papan atas dikaitkan dengan tim yang bermarkas di London Utara tersebut.
Advertisement
The Independent mengklaim bahwa Arsenal saat ini tengah melakukan pendekatan dengan Mikel Arteta untuk menjadi manajer baru mereka.
Simak manuver transfer Arsenal untuk mendekati Arteta di bawah ini.
Kandidat Kuat
Laporan tersebut mengklaim bahwa manajemen Arsenal sebenarnya sudah lama tertarik merekrut Arteta sebagai manajer baru mereka.
Mantan pemain Arsenal itu nyaris menjadi pengganti Arsene Wenger sebelum akhirnya The Gunners menunjuk Unai Emery di tahun 2018 kemarin.
Arteta dinilai menjadi kandidat yang potensial setelah ia tiga tahun menjadi tangan kanan Pep Guardiola di Manchester City. Untuk itu mereka menilai Arteta bakal menjadi sosok yang tepat menangani Mesut Ozil dan kolega.
Peluang Besar
Laporan tersebut juga mengklaim bahwa peluang Arsenal menjadikan Arteta manajer baru mereka cukup besar.
Arteta diberitakan memiliki ketertarikan yang besar untuk melatih Arsenal. Sebagai mantan pemain, ia punya cita-cita untuk menangani tim yang pernah ia bela tersebut.
Selain itu Pep Guardiola juga merestui Arteta untuk melatih Arsenal, sehingga semua tergantung tawaran yang diberikan Arsenal untuk sang pelatih.
Kandidat Lain
Selain Arteta, ada beberapa manajer lain yang tengah dihubungi Arsenal.
Ada nama Nuno Espirito Santo dan Massimiliano Allegri yang tengah dikejar oleh tim asal London Utara tersebut.
(The Independent)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 30 November 2019 22:24
Man of the Match Newcastle vs Manchester City: Kevin De Bruyne
-
Liga Inggris 30 November 2019 21:28
Hasil Pertandingan Newcastle United vs Manchester City: Skor 2-2
-
Liga Inggris 30 November 2019 16:54
-
Liga Inggris 29 November 2019 20:00
-
Liga Inggris 29 November 2019 18:47
Eks Bek Manchester City ini Kirim Peringatan Pada Liverpool, Soal Apa?
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...