Arsenal Dapat Striker Cadas, Parlour Tersenyum

Arsenal Dapat Striker Cadas, Parlour Tersenyum
Alexis Sanchez. (c) AFP
Bola.net - Salah seorang mantan pemain Arsenal, Ray Parlour, mengaku senang klub bisa mendapatkan seorang striker tangguh seperti Alexis Sanchez.

Mantan pemain Barcelona yang didapatkan dengan harga sekitar 33 juta poundsterling tersebut dianggap Parlour bakal amat cocok dengan skema serangan yang diusung oleh Arsene Wenger.

"Biasanya di bursa transfer mereka menunggu hingga menit akhir untuk mencoba dan mendapatkan buruan mereka dan kadang gagal mendapatkan yang diinginkan," tutur Parlour menurut laporan talkSPORT.

"Namun kali ini semua lebih positif. Ia menjalani turnamen yang bagus. Jadi ia amat tangguh, lincah, ia bisa mencetak gol, dan punya kecepatan. Saya lihat ia amat cocok di sisi kiri seorang striker atau anda juga bisa menempatkannya di depan," pungkasnya. [initial]

 (talk/rer)