Arsenal dan Tottenham Bersaing Demi Penyerang Brasil

Arsenal dan Tottenham Bersaing Demi Penyerang Brasil
Bernard diminati duo London Utara (c) AFP
Bola.net - Duel dua tim London Utara, Arsenal versus Tottenham Hotspur sepertinya juga berlangsung di bursa transfer musim panas ini.

Keduanya dikabarkan oleh Express tertarik mendapatkan Bernard (21), penyerang Brasil yang saat ini bermain untuk tim papan atas Ukraina, Shakhtar Donetsk.

Manajer Spurs, Mauricio Pochettino dipercaya menginginkan Bernard karena  ia masih mencari pemain untuk menambah kedalaman skuatnya sebelum akhir bulan ini setelah gagal mendapatkan Morgan Schneiderlin dari Southampton.

Meski masih muda, Bernard sudah mengemas 14 caps bersama Selecao, ia juga bermain 90 menit di semifinal Piala Dunia 2014 saat timnya dihajar Jerman, 1-7. [initial]

 (met/dct)