Arsenal dan Chelsea Berebut Bek Muda Italia

Arsenal dan Chelsea Berebut Bek Muda Italia
Mattia Caldara (c) AFP

Bola.net - - Dua klub papan atas Premier League, Arsenal dan , disebut sedang mempertimbangkan untuk memboyong bek muda asal Italia, Mattia Caldara.

Nama Caldara mencuat pada musim ini usai mengantar Atalanta untuk sementara berada di posisi ke-5 klasemen Serie A. Ia disebut menjadi kunci kuatnya pertahanan .

Selain itu, pemain berusia 22 tahun ini juga cukup produktif sebagai pemain belakang. Sudah tiga gol yang mampu dicetaknya di Serie A.

Ditulis oleh Gazzetta dello Sport, catatan itu yang kemudian membuat Arsenal dan Chelsea tertarik untuk membawanya ke Inggris. Diharapkan, penggawa timnas Italia U-21 ini bersedia bergabung pada bulan Januari.

Hanya saja, dua klub asal London ini akan mendapatkan persaingan sengit dari penguasa Serie A, Juventus.

Caldara sendiri saat ini sudah terikat kontrak jangka panjang dengan Atalanta. Klub yang bermarkas di Stadio Atleti Azzurri d'Italia tersebut mengontrak Caldera hingga tahun 2021 mendatang.