
Bola.net - Arsenal tampaknya harus mengeluarkan dana lebih banyak demi merekrut bek serbabisa impian Mikel Arteta. Baru-baru ini, The Gunners harus menaikkan tawaran pembukaan mereka sebesar £30 juta untuk bek Ajax Amsterdam, Jurrien Timber.
Pelatih Arsenal itu memang menginginkan bek serbabisa yang bagus dalam menguasai bola. Selain itu, dia juga berharap pemain tersebut nantinya dapat memulai sebagai bek kanan, kemudian mengisi lini tengah, seperti yang dilakukan Oleksandr Zinchenko di sisi yang berlawanan.
Timber sendiri sempat menjadi target Manchester United pada musim panas lalu, dan Liverpool juga menunjukkan minat dalam beberapa bulan terakhir. Arsenal sendiri hanya memiliki anggaran sekitar £180 juta musim panas ini, dan sedang mengerjakan kesepakatan untuk Declan Rice dari West Ham, serta pemain depan Chelsea, Kai Havertz.
Advertisement
Ada keyakinan bahwa kesepakatan dapat dicapai antara kedua klub untuk Timber. Pemain internasional Belanda itu bernilai sekitar £50 juta demi pindah ke Arsenal. Pilihan The Gunners tentunya akan berpengaruh ke rencana transfer mereka lainnya.
Rencana Transfer Arsenal Musim Panas Ini
Pada musim panas ini, Arsenal ingin membangun skuadnya untuk bisa bersaing di perburuan gelar Premier League yang gagal didapatkan musim lalu. The Gunners mempertimbangkan Romeo Lavia dari Southampton karena mereka menunggu tawaran untuk Thomas Partey, sementara Granit Xhaka mendapat tawaran dari Bayer Leverkusen.
Bek RB Leipzig, Mohamed Simakan, juga ada dalam daftar opsi mereka andai gagal mencapai kompromi untuk pemain Belanda milik Ajax tersebut. Ben White adalah bek kanan utama Arsenal musim lalu, tetapi Timber akan memberi mereka opsi lain, sementara kemajuan Takehiro Tomiyasu dibatasi oleh cedera.
Timber sendiri bergabung dengan de Godenzonen sebagai pemain muda pada 2014 silam, dan melakukan debut seniornya pada 2020. Ia telah bermain 121 kali untuk klub, dengan 47 penampilan terjadi musim lalu.
Pemain kelahiran 2001 tersebut telah membantu Ajax memenangkan gelar Eredivisie pada dua kesempatan. Namun, mereka finis ketiga musim lalu, dengan Feyenoord dinobatkan sebagai juara.
Sumber: Dailymail
Penulis: Etza Niki Thalita (Peserta Magang Merdeka 2023)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Perkuat Lini Pertahanan, Manchester United Jajaki Transfer Bek Juventus Ini
- Setelah Kim Min-Jae, Bayern Munchen Ingin Bajak Target Transfer MU, Rasmus Hojlund
- Murah Meriah, MU Hanya Targetkan Segini dari Penjualan Eric Bailly
- Son Heung-min Digoda Klub Juara Saudi Pro League
- Melunak, Atalanta Turunkan Harga Jual Rasmus Hojlund ke MU
- Mantap! Legenda Liverpool Ini Ikut Senang The Reds Sukses Angkut Mac Allister Dengan Harga Murah
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 19 Juni 2023 17:30
Arsenal Ungguli Liverpool dan Chelsea Dalam Perburuan Romeo Lavia
-
Liga Inggris 19 Juni 2023 13:30
4 Pemain yang Berpotensi Tinggalkan Arsenal di Musim Panas 2023
-
Liga Inggris 19 Juni 2023 13:24
-
Liga Inggris 19 Juni 2023 10:17
-
Liga Inggris 19 Juni 2023 08:54
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 22:01
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 21:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 21:44
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 20:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...