
Bola.net - Arsenal dilaporkan sedang dalam misi untuk membujuk Arsene Wenger agar bersedia kembali ke klub. Misi spesial ini dipimpin langsung oleh Ketua Eksekutif Arsenal, Vinai Venkatesham.
Arsenal dan Arsene Wenger punya ikatan yang panjang dan spesial di masa lalu. Wenger pernah menjadi manajer Arsenal untuk durasi yang panjang. Dia bekerja selama 22 tahun.
Bersama Wenger, Arsenal menjadi tim yang disegani pada awal 2000-an. Arsenal adalah pesaing juara Premier League dan tim yang selalu bermain di Liga Champions sebagai unggulan.
Advertisement
Namun, pada periode akhir karir Wenger di Arsenal, situasi banyak berubah. Arsenal sulit bersaing untuk gelar juara. Mereka juga mulai terbiasa absen bermain di Liga Champions.
Arsenal Ingin Rujuk dengan Arsene Wenger
Arsenal dan Arsene Wenger akhirnya berpisah pada 2018 yang lalu. Saat itu, mereka berpisah dengan cara yang tidak cukup bagus. Ada banyak tekanan untuk Wenger, baik dari direksi klub dan suporter.
Wenger dikabarkan kesal dan marah dengan cara klub memperlakukan dirinya di musim terakhir. Saat itu, Wenger disebut bersumpah tidak akan lagi menginjakkan kaki di Stadion Emirates.
Kini, Arsenal dipimpin Vinai Venkatesham coba membujuk Wenger. Mereka ingin memulihkan hubungan dengan pria 71 tahun. Mereka ingin membawa Wenger 'pulang' ke Stadion Emirates.
Arsenal ingin Wenger kembali, tetapi bukan dalam kapasitas untuk menjadi manajer. Arsenal ingin menggelar acara khusus untuk Wenger. Mereka hendak membuat penghormatan untuk menghargai jasa-jasa Wenger pada klub.
Arsenal Setelah Arsene Wenger
Arsenal memulai era baru yang sulit selepas Arsene Wenger. Unai Emery sempat memberi harapan pada musim pertamanya. Namun, pria asal Spanyol dipecat pada musim keduanya bersama Arsenal.
Sempat menunjuk Freddie Ljungberg sebagai manajer interim, Arsenal kemudian memilik Mikel Arteta sebagai manajer baru. Arsenal tampil dengan identitas baru di bawah Arteta, bermain pragmatis.
Mikel Arteta belum menujukkan konsistensi yang cukup bagus di Arsenal. Sempat dipuji karena memberi gelar Piala FA, kini Arteta dalam tekanan karena The Gunners berada di posisi ke-15 klasemen Premier League.
Sumber: SportsMole
Baca Ini Juga:
- Gary Neville Tunjukkan Momen Betapa Bobroknya Cara Bertahan Arsenal
- Didesak Fans Liverpool untuk Segera Teken Kontrak Baru, Bagaimana Respons Gini Wijnaldum?
- Kepuasan Caoimhin Kelleher Usai Catat Clean Sheet dan Bawa Liverpool Menang Lagi
- Fiorella Arbenz, Miss Asia Pacific yang Jadi WAGs Gelandang Leeds United
- Daftar Pemain Cedera dan Akumulasi Manchester United Jelang Lawan RB Leipzig
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 6 Desember 2020 21:47
Misi 'Revitalitasi' Aubameyang: Arteta Disarankan Coba Pakai Sistem Baru Arsenal
-
Liga Inggris 6 Desember 2020 21:00
Link Streaming Tottenham vs Arsenal di Mola TV 6 Desember 2020
-
Liga Inggris 6 Desember 2020 20:00
-
Liga Inggris 6 Desember 2020 08:20
Jadwal dan Siaran Langsung Tottenham vs Arsenal Hari Ini, 6 Desember 2020
-
Liga Inggris 6 Desember 2020 00:11
Mikel Arteta Ternyata Pengagum Jose Mourinho: Dia Punya Karakter yang Unik
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
-
Bolatainment 21 Maret 2025 05:05
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:03
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...