
Bola.net - Sergio Aguero akan meninggalkan Manchester City pada musim panas ini. Mantan pemain Arsenal Paul Merson mengklaim The Gunners sangat cocok untuk jadi destinasi Aguero selanjutnya.
Aguero sudah memperkuat Manchester City selama satu dekade. Dia berhasil mengukuhkan dirinya sebagai pencetak gol terbanyak untuk klub.
Striker Argentina tersebut telah mempersembahkan 13 trofi kepada Manchester City. Itu termasuk empat gelar Premier League.
Advertisement
Namun, kebersamaan Aguero dengan The Citizens akan berakhir pada akhir musim nanti. Aguero akan meninggalkan klub ketika kontraknya habis pada Juni 2021 mendatang.
Cocok ke Arsenal
Sejauh ini Aguero sudah dikaitkan dengan sejumlah klub, termasuk Barcelona. Namun, Merson merasa Arsenal bisa menjadi opsi yang tepat bagi pemain berusia 32 tahun tersebut.
Apakah dia akan tinggal di Inggris atau akankah langkah berikutnya berada di luar negeri? Jika dia tetap di Inggris, saya pikir Arsenal akan cocok dengan gaya yang dia cari. Itu akan menjadi pilihan yang bagus,” kata Merson kepada Sky Sports.
“Mikel Arteta berada di Manchester City, dan cara Arsenal bermain – mereka bermain di sekitar kotak, dan mereka menciptakan banyak peluang. Arsenal benar-benar cocok untuk Aguero.”
Tinggalkan Inggris
Namun, Merson juga meyakini Aguero bakal berkarier di luar Inggris yang intensitasnya tidak sekeras Premier League, terutama jika melihat riwayat cederanya baru-baru ini.
“Tetapi apakah dia pergi ke luar negeri yang intensitasnya tidak sekeras di Inggris? Dia bisa pergi ke suatu tempat dengan iklim yang berbeda dan permainannya tidak sekuat di Premier League," lanjutnya.
“Itu bisa membantu dengan masalah cederanya saat dia memasuki tahap akhir kariernya. Ini adalah langkah penting bagi Aguero saat dia melangkah ke tahap akhir karier yang gemerlap.”
Sumber: Sky Sports
Baca Juga:
- Barcelona Mau Rekrut Aguero? Ini Satu Syarat dari Ronald Koeman
- Faktor Raiola, Erling Haaland Lebih Mungkin Gabung MU daripada Man City
- Sergio Aguero Bersedia Gabung Barcelona, Akankah Lionel Messi Bertahan?
- Juventus Diklaim Cocok Jadi Tempat Bernaung Sergio Aguero, Sepakat?
- Saran untuk Juventus: Rekrut Sergio Aguero!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 31 Maret 2021 23:27
-
Liga Inggris 31 Maret 2021 20:20
Tottenham Optimistis Pertahankan Harry Kane dari Godaan Duo Manchester
-
Liga Inggris 31 Maret 2021 19:20
Sabda Romano: Manchester United Tawar Sergio Aguero itu 100% Hoax
-
Liga Inggris 31 Maret 2021 18:40
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:11
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:03
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...