Arsenal Bidik Kiper Norwegia Sebagai Pelapis Szczesny

Arsenal Bidik Kiper Norwegia Sebagai Pelapis Szczesny
Orjan Nyland (c) AFP
Bola.net - Menyusul hengkangnya dua kiper cadangan musim lalu, Lukasz Fabianski dan Emiliano Viviano, Arsenal tengah memburu penjaga gawang baru sebagai prioritas transfer mereka musim panas ini. Harian Metro, melansir dari RBnett, melaporkan bahwa penjaga gawang Molde, Orjan Nyland masuk dalam prioritas transfer The Gunners.

Bukan tanpa pertimbangan Arsene Wenger membidik penjaga gawang 23 tahun ini, karena tim pemandu bakat Arsenal kabarnya telah mengawasi perkembangan Nyland dalam 18 bulan terakhir dan hasilnya cukup memuaskan. Pengoleksi 4 caps bersama Norwegia ini dinilai cukup ideal untuk menjadi pelapis sekaligus kompetitor bagi penjaga gawang utama saat ini, Wojciech Szczesny.

Nyland sendiri memiliki reputasi mentereng di Eropa setelah terpilih sebagai kiper terbaik dalam Piala Eropa U-21 pada tahun 2013 silam, mengungguli penjaga gawang Manchester United, David De Gea.

Kontrak pemain bertinggi 192 cm ini masih tersisa hingga 2018 bersama Molde. Namun dengan harga jual yang masih tak terlalu tinggi, Arsenal dipercaya akan mampu mendapatkan Nyland setidaknya dengan harga 2 juta Pounds saja.[initial]

 (mtr/mri)