Arsenal Belum Menyerah Datangkan Mbappe

Arsenal Belum Menyerah Datangkan Mbappe
Kylian Mbappe. (c) AFP

Bola.net - - Arsenal dikabarkan masih berharap bisa mendatangkan winger AS Monaco, Kylian Mbappe, meski belakangan muncul klaim ia bakal segera berseragam Real Madrid.

Pemain 18 tahun sudah dikaitkan dengan sejumlah tim top Eropa di sepanjang musim panas usai ia menunjukkan performa memikat musim lalu, di mana ia mencetak 26 gol di semua kompetisi dan membantu Monaco juara Ligue 1 dan masuk semifinal Liga Champions.

Real Madrid diyakini ada di posisi terdepan untuk mendapatkan tanda tangan Mbappe, usai laporan yang belum lama beredar mengklaim kedua klub sudah sepakat di angka 161 juta pounds.

Manchester City juga diklaim siap menyamai penawaran Madrid, meski sumber internal di Etihad sudah membantah kabar tersebut.

Arsene WengerArsene Wenger

Namun demikian, L'Equipe mengklaim bahwa Arsenal tidak sepenuhnya menutup kans untuk merekrut sang pemain muda, yang punya hubungan baik dengan Arsene Wenger.

Namun demikian Arsenal mungkin tak punya kekuatan finansial sebesar Madrid atau City, selain itu mereka juga takkan bermain di Liga Champions musim depan.