Arsenal Belum Membeli Pemain Top, Unai Emery: Sabar Saja

Arsenal Belum Membeli Pemain Top, Unai Emery: Sabar Saja
Unai Emery. (c) AP Photo

Bola.net - Bos Arsenal, Unai Emery tidak terlalu panik dengan kesulitan Arsenal di bursa transfer musim panas ini. Dia yakin pada akhirnya Arsenal bakal mendatangkan pemain top yang sesuai dengan kebutuhan tim.

Berbagai rumor negatif menerpa Arsenal beberapa pekan terakhir. Kabarnya, Unai Emery hanya mendapatkan dana belanja 45 juta poundsterling, jelas tidak cukup untuk membeli pemain top.

Tak hanya itu, Emery juga dikabarkan frustrasi dengan pihak klub yang terus gagal mendatangkan pemain incarannya. Dia memerlukan penyerang sayap dan bek yang mumpuni, tapi pihak klub masih belum bergerak.

Biar begitu, Emery akhirnya menjawab langsung rumor-rumor tersebut. Dia menjamin pihak klub sedang berusaha mendapatkan pemain incarannya, hanya masalah waktu.

"Klub sedang bekerja keras. Kami berdiskusi setiap hari dengan klub dan Edu [direktur olahraga Arsenal]. Saya lebih senang bekerja lebih sabar dan tenang, juga membuat keputusan terbaik," kata Emery dikutip dari Football London.

"Kami punya beberapa pemain yang sangat bagus, pemain muda yang sangat bagus. Kami memerlukan beberapa pemain untuk membantu kami. Klub sedang mengusahakan itu."

"Kami lebih senang mengambil keputusan terbaik dengan sabar. Jika kami harus menunggu sedikit lebih lama untuk alasan itu [keputusan terbaik], saya lebih senang melakukannya," sambungnya.

Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!

1 dari 1 halaman

Bantuan untuk Emery

Musim ini, Emery mendapatkan bantuan langsung dari Freddie Ljungberg dan Edu. Dua sosok inilah yang membantu Emery dalam mendapatkan pemain-pemain incarannya, khususnya Edu sebagai direktur olahraga.

"Anda lebih tahu dari saya bahwa merka berdua adalah mantan pemain Arsenal! Freddie sempat bekerja dengan U-23, tetapi ketika dia melamar kepada kami dan klub, berbicara dengan dia dan Steve Bould, kami mengubah dua situasi," imbuh Emery.

"Edu pernah bermain di sini, dia punya pengalaman, dia mengenal arsenal. Dia orang yang tepat dalam peran direktur olahraga ini. Dia bisa membantu dengan pengalamannya juga dengan pemahamannya terhadap klub," tutup dia.