Arsenal Bakal Modali Enrique Dana 200 Juta Euro

Arsenal Bakal Modali Enrique Dana 200 Juta Euro
Luis Enrique (c) AFP

Bola.net - - Arsenal memberikan penawaran dana transfer cukup menggiurkan bagi Luis Enrique jika bersedia menjadi manajer musim depan. Enrique bakal punya dana senilai 200 juta euro untuk belanja pemain baru.

Nama Enrique santer dikabarkan bakal jadi pelatih baru Arsenal musim depan. Pasalnya, saat ini Enrique masih belum terikat kontrak dengan tim manapun. Sementara, Arene Wenger dipastikan bakal hengkang di akhir musim.

Dikutip dari The Sun, Arsenal mulai melakukan pendekatan untuk mendapat tanda tangan Enrique untuk jadi manajer. Salah satunya dengan memberi janji dana transfer yang cukup mewah kepada eks pelatih Barcelona.

Enrique akan diberi modal 200 juta euro oleh manajemen Arsenal untuk mendatangkan pemain yang sesuai dengan gaya bermainnya.

Salah satu pemain yang sangat diinginkan oleh Enrique adalah Radja Nainggolan. Dana yang yang disiapkan oleh The Gunners tersebut lebih dari cukup untuk mendatangkan Nainggolan dari AS Roma. Enrique juga masih bisa membeli pemain lain.

Selain menjanjikan dana besar, Arsenal juga memastikan tidak akan menjual pada pemain bintangnya. Duet bomber Pierrer-Emerick Aubameyang dan Alexandre Lacazette dipastikan tidak akan hengkang dari Stadion Emirates.