Arnesen: 99,9% Memphis Depay Akan ke Premier League

Arnesen: 99,9% Memphis Depay Akan ke Premier League
(c) ist
Bola.net - Mantan direktur olahraga PSV Eindhoven, Frank Arnesen telah mengungkapkan keyakinannya bahwa Memphis Depay akan bergabung dengan klub Premier League musim depan.

Bintan muda PSV itu memang telah muncul sebagai salah satu buruan terpanas di Eropa saat ini. Namanya dikaitkan dengan Liverpool dan juga Manchester United.

Nama terakhir menjadi favorit utama untuk mendatangkan pemain 21 tahun tersebut. Bahkan sebelumnya telah beredar kabar bahwa pihak United telah melakukan pembicaraan dengan pemain sayap tersebut, meskipun akhirnya dibantah oleh pihak klub.

Dan terlepas dari itu semua, Arnesen, yang juga pernah menjadi direktur olahraga Chelsea, mengatakan bahwa ia yakin 99,9% Depay akan ke Inggris musim depan.

"Bagi saya, 99,9% Depay akan pindah ke Premier League. Dia akan sukses. Saya telah melihatnya berkali-kali musim ini dan ia semakin hari semakin kuat walaupun baru 21 tahun," ujarnya.

"Sulit untuk menghentikannya (pergi ke Inggris). Itu akan terjadi, tentu saja ini akan butuh waktu karena sangat berbeda dengan Eridivise. Levelnya lebih tinggi, lebih banyak pertandingan," tandasnya.[initial]

 (sm/dzi)