Apesnya Liverpool: Sudah Kalah, Badai Cedera Nambah

Apesnya Liverpool: Sudah Kalah, Badai Cedera Nambah
Manajer Liverpool Jurgen Klopp. (c) AP Photo

Bola.net - Liverpool menelan kekalahan saat menghadapi Arsenal dalam lanjutan Premier League. Selain kalah, The Reds juga harus kehilangan Luis Diaz dan Trent Alexander-Arnold karena mengalami cedera.

Liverpool menantang Arsenal di pekan ke-10 Premier League 2022/23 pada Minggu (9/10/2022) malam hari WIB. Duel di Emirates Stadium ini dimenangkan The Gunners dengan skor 3-2.

Gol-gol Arsenal dicetak Gabriel Martinelli dan Bukayo Saka (dua gol). Sementara Liverpool hanya mampu membalas melalui Darwin Nunez dan Roberto Firmino.

Kekalahan ini membuat Liverpool melorot ke posisi 10 klasemen Premier League dan hanya mengoleksi 10 angka dari delapan pertandingan. The Reds belum keluar dari periode negatif.

1 dari 3 halaman

Cedera Trent dan Luis Diaz

Dalam pertandingan tersebut, Trent Alexander-Arnold dan Luis Diaz mengalami cedera. Alhasil, kedua pemain tersebut tidak mampu melanjutkan permainan.

Luis Diaz digantikan Roberto Firmino pada menit ke-42. Adapun Trent digantikan oleh Joe Gomes saat jeda.

Kedua pemain sekarang menjalani pemeriksaan lebih lanjut untuk mengetahui tingkat keparahan cedera. Namun, manajer Liverpool Jurgen Klopp mengakui kondisi keduanya tidak bagus.

“Kami harus mengganti Lucho sebelum [paruh waktu]. [Ini] sesuatu dengan lututnya, tidak bagus," kata Klopp di situs resmi klub.

“Dia akan menjalani pemindaian dan kemudian kita akan tahu lebih banyak. Saya tidak tahu sejauh mana. Selain itu Trent juga buruk dengan pergelangan kakinya.

“Pergelangan kakinya terkilir, tidak bagus. Trent tidak pernah, dalam tujuh tahun, keluar jika dia bisa bermain. Dia mengalami kesakitan dan kakinya mulai bengkak dengan cepat, jadi kami harus melakukan pemeriksaan.”

2 dari 3 halaman

Badai Cedera

Musim ini, Liverpool banyak berurusan dengan cedera pemain. Hal itu membuat The Reds tidak bisa tampil maksimal di lapangan.

Sebelumnya, Liverpool juga harus kehilangan Arthur Melo. Gelandang asal Brasil tersebut mengalami cedera saat berlatih.

Melo harus naik ke meja operasi untuk mengatasi cederanya. Alhasil, dia harus absen memperkuat Liverpool sekitar 3-4 bulan.