
Bola.net - Hasil yang mengejutkan diraih Liverpool ketika menghadapi Burnley dalam ajang Premier League, Jumat (22/1/2021) tadi. Di luar dugaan, pasukan Jurgen Klopp tersebut kalah dengan skor tipis 0-1.
Bermain di Anfield, Liverpool sebenarnya tampil dominan dan menguasai permainan secara menyeluruh. Mereka melepas total 27 tembakan dan berhasil membatasi serangan Burnley hingga mereka hanya mampu melakukan enam tembakan.
Selain itu, klub berjuluk the Reds itu juga mencatatkan total penguasaan bola sebesar 72 persen. Sayang, Burnley mampu keluar sebagai pemenang lewat gol penalti yang dicetak oleh Ashley Barnes pada menit ke-83.
Advertisement
Kekalahan ini membuat Liverpool semakin jauh dari sang pemuncak klasemen saat ini, Manchester United. The Reds sekarang bertengger di peringkat ke-4 dengan selisih enam angka dari tim besutan Ole Gunnar Solskjaer tersebut.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Penjelasan Wijnaldum
Tentu, publik mempertanyakan alasan mengapa Liverpool bisa dikalahkan Burnley yang sedang berjuang menjauhi zona degradasi saat ini. Usai pertandingan, Georginio Wijnaldum yang tampil selama 90 menit memberikan penjelasan.
"Laga yang berat. Sebelum pertandingan dimulai, kami punya niatan memainkan permainan penguasaan bola yang bagus," buka Wijnaldum kepada Sky Sports pasca pertandingan.
"Kami menciptakan peluang yang cukup untuk mencetak satu gol tapi sayangnya gagal dilakukan. Kami tidak cukup tajam dan mereka mendapatkan penalti," lanjutnya.
Kurang Rakus
Kekalahan ini tidak disebabkan oleh kepercayaan diri pemain, begitu menurut Wijnaldum. Kendati demikian, penyebabnya masih berkaitan dengan mental juga, yakni soal kebuasan para pemain the Reds dalam memanfaatkan peluang.
"Kami memiliki 100 persen peluang. Sekarang dalam situasi ini kami kesulitan untuk mencetak gol. Sulit untuk dijelaskan. Orang-orang dari luar akan berkata bahwa kami tidak punya kepercayaan diri," tambahnya.
"Saya rasa kami masih memilikinya. Anda menembak ke arah kiper dan banyak mendapatkan kesempatan, kami tidak 100 persen rakus untuk mencetak gol," pungkasnya.
Jelas, itu akan menjadi PR besar buat Jurgen Klopp untuk segera diperbaiki. Waktu yang tersedia tidak banyak, sebab mereka sudah dinanti oleh Manchester United pada laga putaran ke-4 FA Cup yang digelar hari Senin (25/1/2021).
(Goal International)
Baca Juga:
- Liverpool Kalah, Jurgen Klopp Kritik Para Pemain: Tidak Masuk Akal!
- Liverpool Terpuruk, Sang Legenda Salahkan Performa Buruk 5 Pemain
- Transformasi Liverpool: Dulu Unggul 6 Poin, Kini Tertinggal 6 Poin dari Manchester United
- Yang Harus Dilakukan Liverpool Saat Ini: Jangan Bayangkan Gelar Juara Dulu!
- Dipermalukan Burnley di Anfield, Liverpool Harusnya Dapat Hadiah Penalti?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2021 22:57
Pengakuan Carragher: Manchester United Kandidat Juara Premier League 2020-21
-
Bundesliga 21 Januari 2021 22:27
-
Liga Inggris 21 Januari 2021 20:58
-
Bundesliga 21 Januari 2021 18:40
-
Liga Inggris 21 Januari 2021 18:24
Hadapi Burnley, Klopp Prediksi Liverpool Bakal Kesulitan Cetak Gol Lagi
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 21 Maret 2025 00:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
-
Liga Champions 20 Maret 2025 23:44
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...