Antonio Conte Bantah Sudah Kunjungi Markas Chelsea

Antonio Conte Bantah Sudah Kunjungi Markas Chelsea
Antonio Conte (c) AFP
- Antonio Conte membantah keras kabar yang mengatakan bahwa dirinya sudah berkunjung ke markas . Ditegaskannya, dirinya sama sekali belum terbang ke London.


Beberapa waktu lalu memang sempat tersiar kabar yang menyebut pelatih timnas Italia itu terbang ke London. Selain ke markas Chelsea, kunjungan itu dikabarkan juga untuk berbicara dengan pemainnya musim depan.


Seperti diketahui, Conte baru saja ditunjuk sebagai pelatih baru Chelsea mulai musim depan. Mantan pelatih Juventus itu akan mulai bertugas usai Euro 2016 bersama Italia.


Sontak saja kabar tersebut membuat geram Presiden Federasi Sepakbola Italia (FIGC), Carlo Taveccio. Namun kabar itu akhirnya dibantah oleh Conte.


"Apakah saya di Inggris kemarin? Saya berada di federasi untuk bekerja," bantahnya.[initial]


 (foti/dzi)