
Bola.net - Penyerang Manchester United, Anthony Martial mengaku senang dengan taktik baru Manchester United. Ia menilai taktik racikan Ole Gunnar Solskjaer itu membuat lini serang United semakin hidup.
Setelah finish di peringkat 6 musim lalu, Solskjaer melakukan perubahan taktik di Manchester United. Ia kini menekankan permainan timnya dalam aspek pressing ketat yang dikombinasikan dengan serangan balik mematikan.
Salah satu inovasi Solskjaer adalah menempatkan Anthony Martial di pos ujung tombak dan Marcus Rashford di pos penyerang kiri. Namun pada prakteknya, kedua penyerang ini kerap bertukar posisi sehingga merepotkan lini pertahanan lawan.
Advertisement
Martial mengaku sangat menikmati taktik yang dibuat oleh Solskjaer ini. "Saya rasa taktik ini sangat bagus bagi kami," beber Martial di aplikasi resmi Manchester United.
Baca komentar lengkap sang strikerdi bawah ini.
Bikin Bek Lawan Kesulitan
Martial mengaku bahwa perubahan posisi antara ia dan Rashford itu menjadi aspek yang menguntungkan bagi lini serang MU.
Ia menilai para bek lawan akan sulit memetakan pergerakan kedua penyerang ini dan itu membuat mereka berpeluang mencetak gol lebih besar.
"Taktik ini membuat kami lebih leluasa mengeksplorasi pertahanan lawan. Itu membuat para bek lawan kesulitan dan hal itu bagus untuk kami."
Bantu Keseimbangan
Martial juga membeberkan efek positif dari taktik yang diterapkan Solskajer ini.
Ia menilai bahwa dengan pertukaran posisi ini membuat ia dan Rashford memiliki waktu yang cukup untuk membangun serangan dan juga membantu menjaga keseimbangan tim.
"Taktik ini juga membuat kami bisa bertukar peran ketika kami membutuhkan waktu untuk membangun serangan. Situasi ini sangat penting dan menjadi kunci untuk menjaga keseimbangan tim kami." tandasnya.
Ujian Sulit
Manchester United akan melakoni sebuah laga sulit pada dini hari nanti.
Mereka akan menyambangi Mollineux untuk berhadapan dengan Wolverhampton Wanderers.
(Manchester United)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 18 Agustus 2019 23:28
Agar MU Sukses, Rashford dan Martial Disarankan Tiru Jejak Sterling
-
Liga Italia 18 Agustus 2019 19:00
-
Liga Inggris 18 Agustus 2019 14:43
-
Liga Inggris 18 Agustus 2019 14:15
Jadwal Premier League 18 Agustus 2019: Chelsea vs Leicester City
-
Liga Inggris 18 Agustus 2019 11:25
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 09:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 08:59
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 08:41
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...