Anggota Invincibles Sebut Hasil Derby Tentukan Nasib Arsenal

Anggota Invincibles Sebut Hasil Derby Tentukan Nasib Arsenal
Ray Parlour (c) Arsenal
Bola.net - Legenda Arsenal, Ray Parlour mengungkapkan pendapatnya terkait derby London Utara antara Tottenham Hotspur dengan Arsenal di akhir pekan nanti.

Sang legenda berkeyakinan jika hasil dari laga tersebut bisa mempengaruhi nasib Arsenal di musim ini. Utamanya terkait jatah tiket ke Liga Champions untuk musim depan.

"Pochettino melakukan tugasnya dengan baik. Spurs memang sempat tampil inkonsisten, meski gagal namun mereka tampil baik di FA Cup dan menjadi finalis Piala Liga." tuturnya pada HITC Sport.

"Laga nanti akan berarti besar bagi Arsenal. Dengan jarak poin saat ini, mereka bisa mengubah nasib mereka jika nanti berhasil menang." pungkasnya. [initial]

  (htc/jrc)