Andy Carroll Yakin West Ham Bisa Menembus Liga Champions

Andy Carroll Yakin West Ham Bisa Menembus Liga Champions
Andy Carroll ingin segera membantu West Ham (c) AFP
Bola.net - Musim lalu memang West Ham berkutat untuk mengamankan diri dari jerat degradasi, namun musim ini kondisinya berubah total. Tiga kemenangan terakhir di Premier League membawa klub London Timur itu berada di peringkat keempat dengan 16 poin.

Prestasi yang membuat striker The Hammers, Andy Carroll optimis timnya bisa bermain di Liga Champions musim depan.

"Saya rasa kami bisa berusaha untuk ke Eropa. Kami bermain fantastis dan saya tak sabar kembali menjadi bagian tim. Saya rasa semua pemain sangat positif mengenai prospek main di Eropa dan saya tahu Big Sam juga begitu.

"Manajer telah mendatangkan sejumlah pemain hebat dan telah menunjukkan kualitas yang kami miliki dengan gol-gol yang kami ciptakan, itulah mengapa kami berada di posisi ini di liga." ujarnya pada whufc.com.

Saat ini Carroll sudah kembali berlatih setelah sembuh dari cedera mata kaki yang membuatnya absen lama.

Sabtu (01/11) mendatang, Stoke City akan menjadi lawan dari West Ham. Kemungkinan besar Diafra Sakho yang sudah membukukan tujuh gol absen karena cedera bahu. [initial]

 (bbc/dct)