Andy Carroll Cedera, West Ham Banding Kartu Merah Adrian

Andy Carroll Cedera, West Ham Banding Kartu Merah Adrian
Andy Carroll (c) ist
Bola.net - West Ham berhasil mempertahankan keadaan tanpa gol saat bertandang ke St Mary's meski harus bermain dengan 10 pemain sejak menit 61. Kiper andalan mereka, Adrian San Miguel diusir wasit.

Tidak cuma kartu merah Adrian, The Hammers juga harus kehilangan Andy Carroll lagi. Striker jangkung itu masuk sebagai pengganti Diafra Sakho di menit 55, namun ia harus meninggalkan stadion dengan mengenakan kruk.

"Hal yang menyedihkan bagi kami adalah cederanya Andy Carroll. Itu adalah lutut yang sebelumnya cedera. Ia terkena tendangan di belakang kakinya dan ia merasa ada yang salah. Ia tetap bertahan dan saya harap hal itu tidak membuat cederanya makin parah.

"Ia pulih dua setengah pekan tapi jelas kali ini akan lebih lama karena ini adalah cedera yang sama." terang Big Sam dikutip Sky Sports.

Mengenai Adrian, sang manajer memastikan akan mengajukan banding karena ia merasa Sadio Mane melakukan pelanggaran lebih dulu pada kipernya. [initial]

 (sky/dct)