Andreas Pereira: MU Banyak Berubah Setelah Mourinho Datang

Andreas Pereira: MU Banyak Berubah Setelah Mourinho Datang
Jose Mourinho (c) MUFC
- Andreas Pereira mengatakan atmosfer di Manchester United mulai berbeda sejak Jose Mourinho datang untuk menggantikan Louis van Gaal. Ia melihat para rekannya saat ini lebih tampak bahagia.


Van Gaal dipecat MU di akhir musim lalu setelah gagal mengantarkan timnya masuk dalam Liga Champions karena hanya finis di peringkat lima di klasemen liga. Bagaimanapun, mereka menjadi juara FA Cup.


Mourinho kemudian datang menggantikan perannya sejak bulan Mei. Sejauh ini, pelatih berjuluk The Special One tersebut telah memberikan juara Community Shield dan selalu menang dalam tiga laga di Premier League yang dijalani.


Sementara itu, Pereira yang saat ini harus meninggalkan Old Trafford sementara waktu untuk menjalani masa pinjaman di Granada, telah merasakan keharmonisan pemain MU di bawah asuhan Mourinho.


"Saya rasa banyak hal berubah dan orang-orang juga berubah. Mereka tampak lebih bahagia dan santai," ujar Pereira pada Beyond the Pitch.


"Atmosfer juga berbeda," tandas pemain dari Brasil tersebut. [initial]

 (bp/shd)