Andai Ditinggal Pergi, Manchester United Tetap Harus Bayar Gaji Paul Pogba Senilai Rp300 Miliar!

Andai Ditinggal Pergi, Manchester United Tetap Harus Bayar Gaji Paul Pogba Senilai Rp300 Miliar!
Reaksi Paul Pogba usai melewatkan peluang emas untuk cetak gol, Liverpool vs Manchester United. (c) AP Photo

Bola.net - Raksasa Premier League, Manchester United dikabarkan tetap harus membayar gaji Paul Pogba seandainya sang gelandang hengkang ke klub lain pada musim panas ini.

Kontrak Pogba di Manchester United bakal berakhir pada musim panas tahun depan. Hingga kini, belum ada kesepakatan soal kontrak baru yang terjalin antara kedua belah pihak.

Situasi ini pun kabarnya coba dimanfaatkan oleh klub kaya raya Prancis, PSG untuk merayu Pogba agar mau pindah ke Paris pada jendela transfer musim panas ini.

1 dari 2 halaman

Kewajiban Manchester United

Manchester United diklaim memasang banderol 60 juta poundsterling untuk Pogba. Namun, PSG kabarnya merasa percaya diri bisa merekrut Pogba dengan harga 43 juta poundsterling, kurang dari separuh biaya ketika United menggaet sang gelandang dari Juventus pada 2016 lalu.

Kini seperti dilansir The Sun, Manchester United kabarnya tetap harus membayar sisa gaji Pogba selama 12 bulan ke depan senilai 15 juta poundsterling atau setara dengan kurang lebih 300 miliar rupiah.

Hal ini terjadi karena Pogba tidak secara resmi mengajukan permintaan transfer. United pun kini tengah dihadapkan pada dilema untuk mempertahankan Pogba dan harus kehilangan sang gelandang secara cuma-cuma tahun depan.

2 dari 2 halaman

Keputusan Pogba

Belakangan muncul kabar yang menyebut bahwa Pogba sudah memutuskan masa depannya masih ada di Manchester United. Artinya, ia bakal menolak pinangan PSG.

Keputusan ini diambil Pogba setelah ia merasa puas dengan langkah Manchester United di bursa transfer dengan merekrut dua pemain bintang, Jadon Sancho dan Raphael Varane.

Tak hanya itu, Pogba juga diklaim tak memiliki masalah dengan sang manajer, Ole Gunnar Solskjaer sehingga bertahan di Old Trafford pun takkan menjadi masalah baginya.

Sumber: The Sun