Ambisi 2018, Salah Ingin Menangkan Trofi di Liverpool

Ambisi 2018, Salah Ingin Menangkan Trofi di Liverpool
Mohamed Salah (c) AFP

Bola.net - - Bintang Liverpool yang tengah onfire, Mohamed Salah mengungkapkan ambisi tingginya untuk tahun 2018 yang segera datang dalam waktu dekat.

Didatangkan dari AS Roma pada musim panas lalu, Salah langsung menjelma menjadi roh permainan The Reds dan sejauh ini sudah menyumbang 20 gol di semua ajang.

Salah pun menyatakan akan sangat senang jika penampilan apiknya disempurnakan oleh raihan trofi bagi Liverpool di akhir musim nanti.

"Saya selalu berkata ingin memenangi gelar di Liverpool. Saya datang ke sini untuk menjadi juara. Pada 2018, saya berharap dapat memenangi sesuatu untuk klub, para pemain, dan fans," ujar Salah kepada Sky Sports.

"Menyenangkan jika bisa memenangi sesuatu bersama Liverpool. Kami (para pemain) bekerja keras setiap hari untuk menjadi juara. Saya yakin kami dapat meraihnya pada 2018," tambahnya.

Laga terdekat yang bakal dilakoni Salah cs adalah menjamu tim juru kunci, Swansea City dalam laga Boxing Day Premier League, Rabu dini hari besok.

(sky/pra)