Alonso: Henderson Tunaikan Tugasnya Dengan Bagus

Alonso: Henderson Tunaikan Tugasnya Dengan Bagus
Jordan Henderson (c) Liverpool FC
- Mantan gelandang , Xabi Alonso, menyebut Jordan Henderson telah menunaikan tugasnya sebagai gelandang bertahan dengan bagus sejauh ini di skuat The Reds.


Henderson adalah seorang gelandang tengah. Musim lalu, ia masih menempati posisi tersebut. Akan tetapi musim ini Jurgen Klopp mendapuknya untuk bermain di pos gelandang bertahan. Namun skipper 26 tahun tersebut mampu beradaptasi dengan baik dan bisa menjalankan perannya dengan apik.


Alonso, yang merupakan salah satu gelandang bertahan terbaik di dunia, lantas memuji Henderson. Ia menyebut mantan pemain Sunderland itu mampu tampil bagus di posisi tersebut.


"Anda harus beradaptasi dengan tim Anda dan rekan tim, dan lawan juga," tutur Alonso terkait kesulitan bermain di posisi tersebut.


"Ini berbeda ketika Anda bermain game melawan tim yang mencoba untuk bermain bagus atau tim yang ingin bermain bola panjang dan Anda perlu untuk lebih fokus pada bola kedua atau mencoba untuk bermain dengan lebih mengandalkan kekuatan fisik," terang pilar Bayern Munchen ini pada situs resmi The Reds.


"Semakin lengkap Anda, semakin baik Anda akan beradaptasi untuk musim yang panjang. Henderson melakukan tugasnya dengan sangat baik," pujinya. [initial]


 (lfc/dim)