Allegri: Tanpa Ragu, Madrid Favorit Juaranya

Allegri: Tanpa Ragu, Madrid Favorit Juaranya
Massimiliano Allegri (c) JFC

Bola.net - - Pelatih Juventus Massimiliano Allegri menegaskan bahwa tim yang jadi favorit juara di final Liga Champions musim ini adalah Real Madrid.

Madrid memang selalu difavoritkan untuk jadi juara di Liga Champions. Mereka memang selalu memiliki skuat yang berkualitas untuk bisa dipandang sebagai calon juara.

Di sisi lain, Juve sendiri musim ini sudah meningkatkan kualitasnya. Mereka bukan lagi tim yang dibantai dengan mudah oleh Barcelona seperti di final UCL tahun 2015 lalu.

Bahkan, Gianluigi Buffon dan kawan-kawan juga dipandang mampu mengalahkan Madrid di final yang akan digelar di Cardiff pada musim ini. Hal tersebut sepertinya justru dianggap malah membebani Bianconeri oleh Allegri.

Skuat Real Madrid saat lawan Atletico.Skuat Real Madrid saat lawan Atletico.

Maka ia pun berusaha mengalihkan beban tersebut pada skuat asuhan Zinedine Zidane. Ia menyebut Madrid tentu lebih diunggulkan untuk menang di laga tersebut.

"Minggu ini kita akan santai, kita akan mempersiapkan pertandingan di lingkungan bebas stres. Optimisme adalah hal yang baik, tapi saya rasa tidak adil untuk mengatakan bahwa kita adalah favorit," ujarnya seperti dilansir AS.

"Madrid adalah tim yang terbiasa bermain di final, seperti kami juga... tapi mereka adalah favorit, tanpa diragukan lagi," tegasnya.