Allegri: Conte Akan Lakukan Hal Hebat di Chelsea

Allegri: Conte Akan Lakukan Hal Hebat di Chelsea
Allegri (c) AFP
- Pelatih , Massimiliano Allegri memberikan dukungannya kepada Antonio Conte untuk sukses di Chelsea. Nama Conte memang disebut-sebut sebagai kandidat terkuat pelatih The Blues musim depan.


Selama beberapa pekan terakhir, rumor bergabungnya Conte ke Stamford Bridge memang semakin gencar. Bahkan beberapa kabar menyebut Roman Abramovich akan meresmikan nama Conte sebagai pelatih baru Chelsea pada akhir bulan ini.


Mengomentari beredarnya rumor tersebut, Allegri mengakui, andai benar Conte melatih Chelsea, dia yakin bahwa pelatih timnas Italia tersebut akan membawa sesuatu yang hebat di The Blues.


"Saya yakin Conte akan melakukan sesuatu yang hebat bersama Chelsea. Pelatih Italia adalah pelatih terbaik di dunia," ujarnya.


Sebagai informasi, sebelum nama Conte santer disebut sebagai kandidat terkuat pelatih Chelsea, nama Allegri sendiri juga masuk sebagai salah satu kandidat pelatih The Blues musim depan.[initial]


 (sqw/dzi)