Alisson Diklaim Sejajar Dengan Kiper-Kiper Terbaik Dunia

Alisson Diklaim Sejajar Dengan Kiper-Kiper Terbaik Dunia
Alisson Becker. (c) AFP

Bola.net - - Sebuah pujian dilayangkan Pepe Reina kepada Alisson Becker. Reina menilai kiper Liverpool itu sudah layak disejajarkan dengan kiper-kiper terbaik dunia saat ini.

Alisson merupakan salah satu pembelian Liverpool di musim panas kemarin. Ia dibeli dari AS Roma dengan nilai yang fantastis, yaitu mencapai 62,5 juta Euro.

Namun uang yang dikeluarkan Liverpool itu sepadan dengan kontribusi yang diberikan sang kiper. Berkat kehadirannya, Liverpool berhasil meraih 20 clean sheets musim ini dan mereka tengah berada dalam persaingan yang ketat dengan Manchester City untuk menjadi juara EPL.

Reina sendiri mengaku terkesan dengan performa yang ditunjukkan Alisson musim ini. "Saya rasa dia [Alisson] sudah sejajar dengan kiper-kiper terbaik dunia saat ini," buka Reina kepada situs resmi Liverpool.

Baca komentar lengkap eks kiper Liverpool itu di bawah ini.

1 dari 2 halaman

Start Impresif

Reina juga mengaku sangat terkesan dengan Alisson di mana ia berhasil menunjukkan performa yang sangat luar biasa di musim debutnya di Premier League.

"Saya rasa dia adalah penjaga gawang yang sangat bagus dan dia mampu mendominasi sejumlah area yang harus dimiliki oleh seorang penjaga gawang."

"Statistiknya membuktikan itu semua, dan anda juga bisa melihat performanya. Ia berhasil membuktikan dirinya di musim pertamanya di Inggris. Saya rasa tidak mudah untuk menjadi salah satu yang terbaik sejak awal kedatangannya di Inggris."

2 dari 2 halaman

Kiper Komplit

Reina juga mengklaim bahwa Alisson bisa menjadi sosok yang tangguh di bawah mistar gawang Liverpool berkat kemampuannya yang komplit.

"Saya rasa dia memiliki segalanya. Dia cepat, dia kuat, dia juga memiliki kemampuan untuk mendominasi permainan dengan visi yang ia miliki."

"Saya rasa para pemain bertahan Liverpool berpikir bahwa mereka memiliki sosok yang bisa mereka andalkan di belakang mereka." tandasnya.