'Alexis Sanchez Pemain Top, Lebih Hebat dari Lainnya'

'Alexis Sanchez Pemain Top, Lebih Hebat dari Lainnya'
Alexis Sanchez (c) AFP
Bola.net - Alexis Sanchez mendapat pujian dari pemain Burnley, David Jones, yang akan menjadi lawan Arsenal di laga lanjutan Premier League akhir pekan ini.

Jones menilai mantan pemain Barcelona tersebut sebagai sosok yang amat menonjol. Kecepatan dan kemampuannya dalam mengolah bola dianggap lebih baik dari pemain lain yang ada di Inggris.

"Alexis Sanchez merupakan pemain yang sangat kuat. Kecepatan dan kemampuannya merupakan ancaman. Tubuhnya kecil dan ia amat cepat, bisa meloloskan diri dengan begitu lincah. Lawan tahu apa yang akan ia lakukan, namun mereka kesulitan menghentikannya," tutur Jones pada Lancashire Telegraph.

"Alexis memerlukan perhatian ekstra. Sanchez merupakan pemain yang jauh lebih hebat timbang lainnya, ia merupakan pemain top. Kami harus amat fokus, seperti yang kami tunjukkan di pertandingan melawan City dan Tottenham," pungkasnya. [initial]

 (tele/rer)