Alexis Sanchez Datang, Campbell Ragukan Masa Depan

Alexis Sanchez Datang, Campbell Ragukan Masa Depan
Joel Campbell (c) AFP
Bola.net - Diresmikannya kepindahan striker Barcelona, Alexis Sanchez ke Arsenal rupanya turut berdampak terhadap masa depan striker The Gunners lainnya, Joel Campbell. Meskipun tampil apik bersama Kosta Rika di Piala Dunia 2014, namun masa depan pemain 22 tahun ini di Emirates Stadium semakin buram menyusul datangnya Sanchez.

Cambell sendiri mengakui bahwa bisa jadi musim depan ia akan kembali dilepas oleh Arsenal, baik itu dengan status pinjaman maupun permanen. Ia berusaha realistis dan akan menerima apapun keputusan Manajer Arsene Wenger.

Meski demikian, Campbell menyatakan bahwa ia akan tetap memperjuangkan tempatnya di sesi latihan pramusim.

"Saya akan mengikuti sesi latihan pramusim Arsenal, lalu kita lihat apa yang terjadi nanti," ungkap Campbell seperti dilansir YQ.

"Saya hanya ingin menikmati sepakbola, di tim manapun saya bermain. Saya selalu berpikiran seperti itu, dan sejauh ini selalu berhasil."

Campbell sendiri dibeli Arsenal pada tahun 2011 silam namun belum pernah bermain untuk tim utama. Selama tiga musim terakhir ia dipinjamkan ke Lorient, Real Betis, dan Olympiakos.[initial]

 (yq/mri)