
Bola.net - Bek anyar Manchester United, Alex Telles mengungkapkan gaya bermain yang akan ia gunakan di Manchester United. Ia menyebut bahwa ia akan aktif menyerang tapi tidak melupakan tugasnya dalam bertahan.
Telles resmi berganti klub dini hari tadi. Ia kini menjadi bagian dari raksasa Inggris, Manchester United,
Di Porto, Telles dikenal sebagai bek sayap yang eksplosif. Ia sangat aktif membantu serangan di mana ia memiliki catatan gol dan assist yang menakjubkan musim lalu.
Advertisement
Namun Telles menegaskan bahwa ia tidak hanya sekedar jago membantu serangan tetapi juga bertahan. "Saya memiliki kepercayaan yang besar dalam kemampuan bertahan saya," ujar Telles di laman resmi MU.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Bisa Seimbangkan
Telles menyebut bahwa saat ini ia memang memiliki karakter ofensif yang cukup dominan saat menyerang.
Ia menyebut bahwa ia kini lebih matang sehingga tahu kapan harus menyerang dan harus bertahan.
"Saya saat ini berada dalam momen terbaik dalam karir saya, dan saya sekarang sudah lebih matang. Semoga saya bisa bermain dengan baik."
Komunikasi dengan Fernandes
Telles juga optimistis ia bisa dengan cepat beradaptasi dengan Manchester United.
Ia menyebut sudah berkomunikasi dengan Bruno Fernandes dan sang playmaker siap membantunya beradaptasi di MU.
"Saya percaya saya akan bergabung dengan tim yang luar biasa. Saya sudah berbiara dengan Bruno Fernandes dan ia bercerita bagaimana sambutan baik para pemain di sini. Saya percaya saya bisa beradaptasi dengan baik." ujarnya.
Bersaing
Di MU, Telles memiliki dua pesaing untuk pos bek kiri setan merah.
Ada Luke Shaw dan Brandon Williams yang akan berjuang untuk menjadi bek kiri utama MU musim ini.
(MUFC)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 5 Oktober 2020 22:54
Evra Putus Harapan Pada Maguire: Selama Ada Dirinya, MU tak Bakal Juara
-
Liga Inggris 5 Oktober 2020 21:14
Edinson Cavani Datang, Bagaimana Nasib Anthony Martial di MU?
-
Liga Inggris 5 Oktober 2020 20:40
Edinson Cavani Bisa Jadi Zlatan yang Baru bagi Manchester United
-
Liga Inggris 5 Oktober 2020 20:20
Ini Kata Diego Forlan Soal Facundo Pellistri, Calon Winger Baru MU
-
Liga Inggris 5 Oktober 2020 20:00
Here We Go! Manchester United Amankan Jasa Wonderkid asal Italia
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...