Alex Telles Bersiap Cabut dari Manchester United

Alex Telles Bersiap Cabut dari Manchester United
Pemain Manchester United Alex Telles. (c) AP Photo

Bola.net - Manchester United bakal kehilangan salah satu bek mereka di musim panas ini. Alex Telles dilaporkan sudah bersiap untuk cabut dari Old Trafford.

Telles bergabung dengan Manchester United pada tahun 2020 silam. Ia direkrut dari FC Porto untuk menjadi pesaing Luke Shaw.

Musim lalu, Telles mendapatkan jam bermain yang banyak. Ini disebabkan Luke Shaw sempat absen lama karena cedera sehingga ia bisa bermain.

Namun Tuttomercatoweb mengklaim bahwa Telles akan cabut dari Manchester United. Ia sudah bersiap-siap meninggalkan United.

Simak situasi transfer Telles di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Harus Pergi

Laporan itu mengklaim bahwa Telles memutuskan cabut dari Manchester United. Karena ia tidak masuk proyeksi Erik Ten Hag.

Ten Hag memutuskan untuk merekrut Tyrell Malacia. Eks bek Feyenoord itu diproyeksikan jadi pesaing Luke Shaw di sisi kiri pertahanan MU.

Ten Hag sendiri menjajal Telles menjadi bek tengah selama pra musim, namun sang bek dilaporkan tidak nyaman di posisi itu. Sehingga ia memutuskan untuk pergi.

2 dari 4 halaman

Pindah ke Prancis

Menurut laporan tersebut, Telles saat ini sedang bersiap untuk pindah ke Prancis. Nice dilaporkan tertarik menggunakan jasanya.

Klub Ligue 1 itu sebenarnya sudah mengincar Telles sejak tahun 2020. Namun pada saat itu mereka kalah saing dengan MU.

Alhasil kini mumpung Telles tidak dipakai di MU, Nice akan mencoba untuk memboyongnya kembali di musim panas ini.

3 dari 4 halaman

Harga Terjangkau

Manchester United dilaporkan tidak akan mempersulit transfer Telles. Karena sang pemain dianggap pemain surplus di skuat mereka.

Tebusan sekitar 15 juta Euro dilaporkan sudah cukup untuk membuat MU melepaskan sang bek ke Nice.