
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag memberikan pembelaan atas penampilan Alejandro Garnacho baru-baru ini. Ia menilai sang winger memberikan kontribusi yang apik bagi skuat Setan Merah.
Dini hari tadi, Manchester United berhadapan dengan Leeds United di Old Trafford. Pada laga ini, Erik Ten Hag mempercayakan Garnacho menjadi starter di laga ini.
Ditaruh di pos sayap kanan, performa Garnacho cukup mengecewakan. Ia beberapa kali membuang sejumlah peluang bagus di depan mata.
Advertisement
Alhasil ia mendapatkan banyak kritikan seusai laga akibat performanya tersebut. Namun Ten Hag membela penampilan anak asuhnya.
Simak komentar lengkap Ten Hag di bawah ini.
Berikan Dampak yang Bagus
Diwawancarai seusai laga, Erik Ten Hag menjelaskan keputusannya memainkan Garnacho sebagai starter. Ia menilai laga ini adalah laga yang tepat bagi sang winger muda untuk unjuk gigi.
"Dia mampu memberikan dampak yang bagus dari bangku cadangan, namun ia juga ingin merasakan menjadi starter di tim kami," buka Ten Hag kepada MUTV.
"Dia ingin bermain di setiap menit yang ada dan saya rasa ini kesempatan yang bagus untuknya merasakan itu semua."
Tidak Menyesal
Ten Hag tidak menampik bahwa penampilan Garnacho di laga ini memang kurang sesuai harapannya.
Namun ia menegaskan bahwa ia tidak menyesal memainkan sang winger karena ia menilai Garnacho memberikan kontribusi yang cukup oke bagi timnya.
"Saya rasa di laga-laga sebelumnya saat ia menjadi starter ia selalu memberikan kontribusi yang sangat bagus. Hari ini saya rasa ia pun demikian," imbuhnya.
Berhasil Comeback
Manchester United sendiri berhasil meraih comeback di laga melawan Leeds United dini hari tadi.
Sempat tertinggal 2-0, Setan Merah mampu membalikkan kedudukan menjadi 2-2 berkat gol Marcus Rashford dan Jadon Sancho.
Klasemen Premier League
(MUTV)
Baca Juga:
- Waduh! Bobol Gawang MU di Old Trafford, Wilfried Gnonto Tiru Gaya Selebrasi Marcus Rashford
- Nostalgia Babak 16 Besar Liga Champions: Selebrasi Ikonik Mourinho hingga La Remontada Barcelona
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 11-14 Februari 2023
- Pelatih PSV Sudah Ingatkan Cody Gakpo: Liverpool 10 Kali Lebih Kecil daripada Manchester United
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 8 Februari 2023 21:53
-
Liga Inggris 8 Februari 2023 21:35
-
Liga Inggris 8 Februari 2023 21:23
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 20:59
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 20:29
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 20:16
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:58
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:43
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:33
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...