Aldridge: Ings Harus Main Lawan MU

Aldridge: Ings Harus Main Lawan MU
Danny Ings (c) LFC
Bola.net - Legenda Liverpool, John Aldridge, menyatakan bahwa Danny Ings harus dimainkan sejak awal ketika The Reds bertandang ke markas Manchester United akhir pekan ini.

Penyerang anyar Liverpool itu baru melakoni debutnya saat The Reds menjamu West Ham di matchday 4. Di laga yang berakhir dengan skor telak 0-3 bagi kemenangan The Hammers itu, Ings mendapat banyak pujian.

Ia memang hanya tampil sebagai pemain pengganti di babak kedua, namun kehadirannya mampu merepotkan barisan pertahanan West Ham. Ia pun mendapat banyak dukungan agar dijadikan sebagai starter saat Liverpool menghadapi United akhir pekan ini. Salah satunya dari Aldridge.

"Ia lapar, jelas sangat berharap mendapatkan kesempatan untuk bersinar. Ia bermain apik lawan West Ham, dan saya rasa ia bisa menghidupkan permainan Christian Benteke jika ia dimainkan bersamanya," tutur Aldridge pada Liverpool Echo.

"Ia memiliki pergerakan yang bagus, etos kerja yang bagus dan sentuhan gol yang bagus juga. Ia mencetak gol bagi Burnley di sana musim lalu dan melakoni laga yang bagus. Saya rasa pada fans pasti ingin sekali melihatnya berlari di sisi sayap, bekerja keras. Dan semoga saja, mencetak gol kemenangan," tandasnya. [initial]

 (lecho/dim)