Aldridge: Coutinho Kunci Liverpool Kalahkan MU

Aldridge: Coutinho Kunci Liverpool Kalahkan MU
Philippe Coutinho (c) AFP

Bola.net - - Legenda Liverpool, John Aldridge berharap playmaker The Reds, Philippe Coutinho sudah bisa dimainkan pada akhir pekan nanti. Aldridge menilai kehadiran gelandang asal Brasil itu menjadi kunci bagi Liverpool untuk mengalahkan Manchester United di Old Trafford.

Coutinho sendiri sudah absen selama kurang lebih satu bulan di tim utama Liverpool. Gelandang berusia 24 tahun itu mengalami cedera ligamen di bagian pergelangan kakinya sehingga ia tidak bisa bermain dalam kurun waktu satu bulan terakhir.

Namun belakangan ini Liverpool merilis foto Coutinho yang sudah kembali berlatih di tim utama Liverpool. Namun sang pemain dipastikan belum cukup fit untuk bermain melawan Southampton dini hari nanti.

Aldridge sendiri berharap Coutinho bisa dimainkan pada akhir pekan nanti. "Saya tidak tahu bagaimana Jurgen akan mengatur timnya pada akhir pekan nanti," tulis Aldridge pada kolomnya di Liverpool Echo.

"Dia mungkin akan memainkan tiga gelandang jika Jordan Henderson sudah cukup fit, bersama dengan Emre Can dan Gini Wijnaldum. Setelah itu ia akan memainkan Roberto Firmino, Adam Lallana, dan Sturridge di depan."

"Kemenangan Liverpool akhir pekan nanti juga bergantung dengan kehadiran Philippe Coutinho. Semoga saja ia cukup fit untuk bermain atau setidaknya ia bisa masuk sebagai pemain pengganti, karena tim ini membutuhkannya di pertandingan besar."

"Mereka akan bermain tanpa Sadio Mane dan absennya dia adalah kehilangan besar bagi Liverpool. Namun dengan kehadiran Coutinho dan Sturridge, maka saya yakin mereka bisa kembali memenangkan pertandingan, terutama pertandingan ini nanti." tutup legenda Liverpool tersebut.