Alderweireld: Pemain Chelsea Fantastis

Alderweireld: Pemain Chelsea Fantastis
Toby Alderweireld dan para pemain Soton (c) AFP
Bola.net - Pemain bertahan Southampton, Toby Alderweireld mengungkapkan bahwa Chelsea memiliki para pemain hebat. Malam nanti, Soton akan bertandang ke markas The Blues, Stamford Bridge.

Di pertemuan pertama kedua tim musim ini di Desember tahun lalu, Soton mampu menyulitkan The Blues di St Mary's. Saat itu, tuan rumah mampu unggul lebih dahulu sebelum akhirnya bermain imbang 1-1.

Dan dikatakan Toby Alderweireld bahwa hasil itu memberikan kepercayaan diri bagi rekan-rekannya dan berharap dapat mengulang hasil positif itu di Stamford Bridge.

"Hasil itu memberi kami kepercayaan diri. Kami harus mencoba dan memainkan sepakbola kami dan bila kami bermain seperti itu maka kami bisa mendapatkan hasil," ujarnya.

"Kami tahu ini akan berjalan sulit karena mereka memiliki para pemain fantastis. Kami harus menampilkan yang terbaik untuk mendapatkan beberapa poin di sini," tandasnya.[initial]

 (sm/dzi)