
Bola.net - Defender Ajax yang tengah naik daun, Toby Alderweireld menegaskan hasratnya untuk mencicipi kompetisi Premier League. Pernyataan ini membuat dua tim Inggris yang meminatinya sejak lama, Liverpool dan Tottenham bersiaga untuk membuka negosiasi terhadap pemain 24 tahun tersebut.
"Inggris dan Jerman saat ini memiliki kompetisi yang terbaik, saya ingin melanjutkan karir ke sana," ungkap Alderweireld kepada De Telegraaf. "Saya ingin pergi ke tempat di mana saya mampu bermain sepakbola dengan gaya yang sesuai permainan saya."
Ketika ditanya secara spesifik tentang ke klub mana dirinya akan berlabuh, Alderweireld memberi petunjuk secara diplomatis.
"Saya tidak ingin bermain bagi tim papan bawah. Saya harus bergabung dengan tim besar, jika tidak bisa maka lebih baik saya bertahan di Ajax."
Pemain yang bergabung bersama Ajax sejak usia 15 tahun ini dikenal sebagai ball-playing defender handal yang juga bisa bermain sebagai fullback kanan. Selama 5 musim memperkuat de Amsterdammers, Alderweireld telah mengoleksi 181 penampilan.
Liverpool sejak lama telah dikabarkan meminati Alderweireld. Kebutuhan akan bek tengah juga semakin mendesak setelah pensiunnya Jamie Carragher dan rumor akan dijualnya Martin Skrtel.
Sementara Tottenham juga ingin memperkuat lini belakang dan berencana menyandingkan Alderweireld dengan kompatriotnya di Timnas Belgia, Jan Vertonghen. (fox/mri)
"Inggris dan Jerman saat ini memiliki kompetisi yang terbaik, saya ingin melanjutkan karir ke sana," ungkap Alderweireld kepada De Telegraaf. "Saya ingin pergi ke tempat di mana saya mampu bermain sepakbola dengan gaya yang sesuai permainan saya."
Ketika ditanya secara spesifik tentang ke klub mana dirinya akan berlabuh, Alderweireld memberi petunjuk secara diplomatis.
"Saya tidak ingin bermain bagi tim papan bawah. Saya harus bergabung dengan tim besar, jika tidak bisa maka lebih baik saya bertahan di Ajax."
Pemain yang bergabung bersama Ajax sejak usia 15 tahun ini dikenal sebagai ball-playing defender handal yang juga bisa bermain sebagai fullback kanan. Selama 5 musim memperkuat de Amsterdammers, Alderweireld telah mengoleksi 181 penampilan.
Liverpool sejak lama telah dikabarkan meminati Alderweireld. Kebutuhan akan bek tengah juga semakin mendesak setelah pensiunnya Jamie Carragher dan rumor akan dijualnya Martin Skrtel.
Sementara Tottenham juga ingin memperkuat lini belakang dan berencana menyandingkan Alderweireld dengan kompatriotnya di Timnas Belgia, Jan Vertonghen. (fox/mri)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 10 Juni 2013 16:35
-
Liga Inggris 10 Juni 2013 04:04
-
Liga Champions 8 Juni 2013 19:45
-
Liga Inggris 8 Juni 2013 15:35
-
Liga Inggris 7 Juni 2013 12:10
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 09:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:58
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...