
Bola.net - - Sebuah angin segar datang bagi dua raksasa Eropa, Manchester City dan Real Madrid. Bek Incaran mereka, Toby Alderweireld dikabarkan ingin hengkang dari Tottenham Hotspur setelah kecewa dengan tawaran kontrak baru Spurs.
Bek berusia 28 tahun ini sudah kurang lebih 2,5 tahun membela The Lillywhites. Ia memiliki reputasi sebagai salah satu bek tertangguh di EPL berkat penampilannya yang solid di lini pertahanan Spurs.
Namun belakangan ini santer beredar kabar sang bek ingin pergi dari London Utara. Hal ini dikarenakan ia merasa gajinya terlalu kecil untuk bermain di klub sebesar Spurs.
Jan Vertonghen dan Toby Alderweireld
Menurut laporan yang dilansir The Daily Mail, kubu Spurs sudah berusaha untuk membujuk Alderweireld bertahan. Mereka bahkan sudah menyodorkan draft kontrak baru untuk ditandatangani sang pemain.
Namun menurut laporan tersebut, Alderweireld kecewa dengan tawaran manajemen Spurs tersebut. Pasalnya ia tidak mendapat kenaikan gaji yang signifikan, sementara pemain-pemain senior Tottenham lainnya mendapat gaji yang lebih banyak darinya.
Situasi ini membuat Real Madrid dan Manchester City girang. Kedua tim ini kabarnya siap menggoda Alderweireld untuk pergi di musim panas tahun depan dengan iming-iming gaji selangit.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 1 Desember 2017 22:34
-
Liga Spanyol 1 Desember 2017 21:37
-
Liga Spanyol 1 Desember 2017 21:04
-
Liga Spanyol 1 Desember 2017 17:02
-
Liga Champions 1 Desember 2017 12:00
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 09:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:58
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...