Alasan Wenger Jadikan Coquelin Bek Tengah Lawan City

Alasan Wenger Jadikan Coquelin Bek Tengah Lawan City
Arsene Wenger (c) AFP

Bola.net - - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger mengungkapkan alasan mengapa dirinya memutuskan untuk memainkan Francis Coquelin sebagai bek tengah saat timnya kalah lawan Manchester City.

Arsenal datang ke Emirates Stadium dengan harapan bisa menghentikan laju tuan rumah Manchester City. Namun alih-alih mencuri poin, The Gunners kalah dengan skor 1-3.

Tiga gol kemenangan tuan rumah dicetak oleh Kevin De Bruyne, Sergio Aguero dan Gabriel Jesus. Sementara satu-satunya gol balasa Arsenal dicetak oleh Alexandre Lacazette.

Beberapa pertanyaan muncul mengenai line up yang dimainkan Wenger pada pertandingan ini. Salah satunya adalah keputusan memainkan Coquelin sebagai bek tengah untuk menemani Nacho Monreal dan Laurent Koscielny di tiga pos bek tengah.

"Saya bisa menjelaskan kepada anda bahwa Mertesacker datang ke latihan kemarin pagi, sakit. Rob Holding punya masalah paha. Debuchy baru saja kembali dari cedera panjang," ujarnya.

"Saya tak melihat ada masalah untuk bermain di tengah antara dua bek. Anda seorang gelandang bertahan atau seorang bek, itu sama. Saya tak berpikir itu jadi masalah dalam permainan kami," tandasnya.