Alasan Wenger Gagal Kalahkan Sunderland

Alasan Wenger Gagal Kalahkan Sunderland
Arsene Wenger (c) AFP
Bola.net - Arsenal gagal mengamankan poin penuh di Emirates kala menjamu Sunderland dini hari tadi. Usai pertandingan, Arsene Wenger memberikan sebuah penjelasan kenapa pasukannya tak bisa mengalahkan lawan yang tengah berjuang menghindari degradasi tersebut.

Meskipun menguasai permainan, The Gunners gagal mencetak gol. 30 peluang tak ada satupun yang berbuah gol ke gawang Sunderland. Wenger menyebutkan, pemainnya sejatinya masih kelelahan setelah menjalani pertandingan lawan MU akhir pekan kemarin.

"Kami berjuang keras pada hari Minggu (saat lawan MU) untuk bisa comeback. Anda dapat melihat malam ini, kaki para pemain itu tak ada di sini," kata Wenger pada Sky Sports di laman Daily Cannon.

"Kurang kebugaran," itulah masalahnya, jelas Wenger. [initial]

 (dc/shd)